5 Fungsi Mode Pesawat Pada Hp Yang Jarang Diketahui
Fungsi Mode Pesawat Pada Hp – Tentu kamu sudah tidak asing lagi dengan Mode Pesawat yang terdapat pada Hp, baik itu Android, Iphone, atau pada gadget-gadet lainnya. Mode Pesawat ini biasa kita gunakan pada saat naik pesawat guna mematikan jaringan seluler ataupun koneksi internet serta jaringan-jaringan lainnya.
Fungsi mode pesawat pada Hp ini sendiri yakni untuk mematikan jaringan seluler atau data internet, WiFi, Bluetooth, dan juga GPS. Namun, Hp kamu masih dalam keadaan menyala dan masih dapat digunakan untuk bermain game hingga memutar media.
Namun, tahukah kamu fungsi mode pesawat ini bukan hanya digunakan pada saat naik pesawat saja. Ada fungsi lain yang cukup berguna dengan memanfaatkan mode pesawat ini. Nah, berikut ini adalah fungsi mode pesawat pada hp yang masih jarang diketahui orang.
Fungsi Mode Pesawat Pada Hp
Tak hanya berfungsi untuk menjaga keselamatan pada saat penerbangan saja. Apabila kita dapat memanfaatkan mode pesawat ini dengan cukup baik ada fungsi-fungsi lain yang cukup membuat Hp kamu jadi sedikit lebih efisien. Berikut fungsi-fungsinya.
1. Menghemat Baterai
Salah satu kekurangan ponsel pintar (smartphone) yang masih sering mengganggu kita adalah borosnya daya baterai yang digunakan. Meskipun sudah ditanamkan kapasitas baterai yang cukup besar, namun kehabisan baterai masih sering terjadi. Terutama jika yang melakukan perjalanan jauh. Tanpa melakukan pengisian daya tentu akan membuat baterai semakin boros.
Nah, disinilah fungsi mode pesawat pada hp yang cukup unik, yaitu mampu menghemat baterai dengan cukup efisien. Dengan kamu mengaktifkan mode pesawat ini, maka smartphone kamu tidak akan bekerja dalam melakukan koneksi internet yang pada dasarnya cukup memakan daya baterai.
2. Mempercepat Pengisian Daya Baterai
Kurang lebih dengan menghemat baterai. Manfaat dari kamu mengaktifkan mode pesawat juga akan sedikit mempercepat pengisian daya. Cara satu ini adalah salah satu cara yang dapat kamu lakukan selain mempercepat pengisian daya dengan menonaktifkan smartphone.
Karena beban chipset smartphone berkurang, yang awalnya mengisi daya membutuhkan waktu dua sampai tiga jam. Dengan mode pesawat biasa mampu memangkas waktu sampai setengah jam dari total waktu pengisian.
3. Menstabilkan dan Memperkuat Sinyal
Smartphone yang tidak dapat mengirim pesan atau koneksi internet tiba-tiba tidak stabil. Langkah jitu yang dapat kamu lakukan untuk mengatasinya adalah dengan memanfaatkan fitur mode pesawat ini.
Dengan kamu mengaktifkan mode pesawat, kemudian menonaktifkan kembali maka jaringan pada smartphone kamu akan di refresh. Alhasil jaringan dapat kembali stabil seperti sedia kala. Dan pastinya dapat kembali mengirim pesan.
Baca juga: 5 Cara Mudah Mempercepat Koneksi Internet Pada Android
4. Mempercepat Sistem Pada Smartphone
Seperti yang kita tahu, smartphone adalah perangkat dengan sistem yang cukup kompleks dan memiliki cukup banyak aplikasi. Akibatnya kinerja smartphone menjadi lambat akibat banyaknya aplikasi yang berjalan apalagi bersamaan dengan terhubung pada koneksi internet.
Akibat lalu lintas data dari koneksi internet cukup menghambat performa smartphone kamu, apalagi dalam kondisi sinyal yang kurang stabil. Maka dari itu dengan mengaktifkan mode pesawat ini, setidaknya smartphone kamu dapat bekerja lebih cepat.
Baca juga: 4 Cara Meningkatkan Kinerja Android Agar Lebih Cepat
5. Mengurangi Aktivitas Kita dalam Menggunakan Smartphone
Nah, empat fungsi diatas adalah fungsi umum yang kamu dapatkan dari mode pesawat. Fungsi mode pesawat pada hp yang paling jarang dimanfaatkan orang saat ini adalah mengurangi aktifitas penggunaan pada smartphone itu sendiri. Dengan kamu menghidupkan mode pesawat tentunya kamu tidak dapat terkoneksi dengan internet.
Dengan demikian, kamu tidak lagi stalking IG mantan, cek story WA, atau lihat status teman seperjuangan di FB. Tanpa adanya koneksi internet kamu akan meletakkan smartphone kamu dan melakukan aktifitas lain.
Akhir Kata …
Itulah beberapa fungsi mode pesawat pada hp yang jarang kita ketahui. Tentunya cukup bermanfaat bukan? Selain sebagai keamanan saat bepergian menggunakan pesawat, fungsi di atas juga dapat dilakukan dengan memanfaatkan fitur mode pesawat ini.
Cukup Sekian dan Semoga Bermanfaat.
Seriously baru tahu ada manfaat lain selain penggunaan di pesawat untuk mode pesawat ini. Ternyata lumayan banyak juga ya fungsi mode ini
saya gak pernah pakai mode pesawat. Baru tau ternyata banyak juga manfaatnya ya, termasuk bisa memperkuat sinyal. Bole juga sesekali pakai mode sinyal..
saya menggunakan mode pesawat selama ini hanya dalam dua kondisi.
1. sedang naik pesawat
2. sinyal modar urip, daripada reset hp lama, mending main mode pesawat
begitulah kiranya
Artikel yang sangat informatif dan mudah dipahami. terimakasih telah berbagi kak
Huwaaaa… baru tahu saya kl fungsi mode pesawat pada hp bisa menghemat baterai… boleh dicoba nih kalau lagi pergi2 k luar, biar aweeet hihihi
Saya sering sekali menyalakan mode pesawat ketika mengisi baterai atau ketika sedang menggunakan wifi pasti harus menyalakan mode pesawat terlebih dahulu supaya menghemat baterai
Iya yaahh aku ngga pernah tahu kalau mode pesawat jg bisa mempercepat charging. Bisa nih diterapin kalo pas pengen cepet2 baterai full
Bener banget nih, salah satu manfaat yang Saya alami adalah pengisian batre yang cepat dengan mengaktifkan mode pesawat. Dan ini juga dianjurkan oleh youtuber gadget.
Kalau udah nggak ada sinyal pake mode pesawat karena malas matiin hp. Tapi emang sih baterai jadi hemat daya.. Cuma aku belum pernah ngisi di mode pesawat. Hahaha.. ntr dicobain dulu (biasanya nunggu kepepet) 🤭
Sering banget nih dipake buat memperkuat sinyal. Semenjak pake kuota unlimited dari sebelah, koneksi internet suka tiba2 eror, ga bisa ngakses di bbrp web atau apk. Dulu masih sering restart (off-on) hp yang bikin ribet (karena ga tau bisa pake fitur mode pesawat wkwk). Ternyata eh ternyata cukup hidup-matiin mode pesawat aja XD
Mode pesawat biasanya saya pake untuk merefresh jaringan jika koneksi internet terasa lemot. Ternyata masih ada beberapa manfaat lainnya ya. Trima kasih utk tipsnya
Biasanya pakai mode pesawat kalau lg charge HP. Biar ngisinya cepat penuh hehehe.. nice info terima kasih
kalo malam gak digunain mending di mode pesawat ya..biar gak mainin hp..hemat kuota, hemat daya…
Alhamdulillah semua manfaat diatas telah lama Teddy rasakan dan sangat berguna dalam meringankan beban kerja Smartphone Android yang saya miliki.
Terima Kasih Bang.